About

Tentang Etarombo

Latar Belakang

Tarombo merupakan sebuah kata dalam bahasa batak yang mengandung arti silsilah atau sistem kekerabatan garis keturunan atau marga dalam masyarakat batak yang menganut faham patrilineal - mengikuti garis keturunan yang ditarik dari pihak ayah. Tarombo merupakan hal penting dan umumnya sudah menjadi pengetahuan dasar terutama dalam masyarakat batak tidak saja kaum laki-laki namun termasuk juga perempuan, tujuannya jelas yakni agar penerus keluarga tersebut mengetahui silsilah keluarganya, mengetahui siapa nenek moyang berjenjang dari ayah hingga ke yang pertama kali menurunkan marga di keluarganya.

Secara sederhana dapat digambarkan bahwa setiap orang Batak dituntut harus mampu menjelaskan silsilah diri dan keluarganya. Hal paling dasar misalnya, wajib mengetahui rumpun marga, nomor urut keturunan, asal muasal serta kampung asal dia dan kedua orangtuanya. Sebab jika tarombo ini saja tidak diketahui, bisa diartikan seorang dari suku Batak sudah pasti akan kehilangan jati diri, karena kesulitan berinteraksi dengan sesama, khususnya di dalam kegiatan adat. Apalagi jika dia sudah menikah, pengetahuan itu tidak berhenti sampai di silsilah dirinya sendiri. Dituntut pengetahuan yang lebih mendalam lagi. Contohnya harus tahu silsilah marga dari pihak istrinya, termasuk silsilah keluarga orangtua istrinya itu, mengingat tak terelakkannya dia akan berhadapan dengan berbagai ragam peristiwa adat yang menuntut pemahaman dasar yaitu tarombo.

Tujuan

Etarombo adalah singkatan dari electronic tarombo (tarombo elektronik), sebuah wadah digital pembuatan database tarombo atau pohon keluarga. Etarombo merupakan platform di mana Anda dapat menuliskan data silsilah tarombo secara online. Sistem pengaksesan yang mudah hanya melalui browser web, grafis tampilan hirarki tarombo mudah dibaca, begitu juga tata cara pengoperasian pemasukan data/pengeditan mudah dilakukan. Terutama pembentukan pohon tarombo - yang menjadi prioritas rancang bangun Etarombo - akan secara otomatis tercipta pada saat pemasukan data ke database Etarombo. Melalui aplikasi web Etarombo, seluruh tarombo marga keturunan Raja Batak yang ada saat ini dapat memanfaatkan web ini sebagai wadah pendataan silsilah tarombo masing-masing, sehingga ini memudahkan memahami silsilahnya, memungkinkan Anda mengenal lebih dalam tentang sejarah dan asal-usul keluarga Anda, bahkan membantu Anda menemukan kerabat yang mungkin tidak Anda kenal sebelumnya. Ini membantu membangun identitas keluarga dan memperkuat ikatan antara anggota keluarga yang lebih luas terutama bagi generasi yang akan datang.

Penutup

Semoga tujuan dari diciptakannya aplikasi web Etarombo ini dapat menjadi sarana memudahkan pendataan silsilah atau tarombo keluarga secara ringkas, mudah dan lengkap. Akhir kata, ada pepatah mengatakan 'Tak kenal maka tak sayang', informasi silsilah keluarga yang didapatkan dari Etarombo dapat membuka jalan untuk saling mengenal sehingga bisa terbangun suatu rasa persatuan, kebersamaan dan kasih sayang antar sesama.



Copyright ©2022- Etarombo. All Rights Reserved